Langkah Tegap Penuh Prestasi, KOBARBARA UPT SMP Negeri 1 Rengel Bersinar di LKBB Joko Tingkir
Rengel, 17 Januari 2026 — Tim Paskibra UPT SMP Negeri 1 Rengel “KOBARBARA” kembali menorehkan prestasi membanggakan dalam ajang Lomba Keterampilan Baris-Berbaris (LKBB) Joko Tingkir Mandala Se-Jawa Timur Open yang dilaksanakan pada Sabtu–Minggu, 17–18 Januari 2026, bertempat di MAN 2 Lamongan - Mandala Joko Tingkir, Jawa Timur.
Prestasi tersebut diraih oleh dua tim sekaligus, yaitu KOBARBARA TIM A dan TIM B, yang tampil dengan penuh disiplin, kekompakan, dan semangat juang tinggi di tengah ketatnya persaingan antar sekolah se-Jawa Timur.
Pada kategori TIM A, KOBARBARA berhasil meraih:
🏅 Juara Harapan 2 Purwa
Sementara itu, TIM B menunjukkan performa yang sangat gemilang dengan membawa pulang tiga penghargaan sekaligus, yaitu:
🥇 Juara 1 Madya
🥉 Juara 3 Variasi
🥉 Juara 3 Formasi
Kepala UPT SMP Negeri 1 Rengel menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas capaian yang diraih oleh seluruh anggota KOBARBARA. Prestasi ini merupakan hasil dari latihan yang konsisten, kedisiplinan tinggi, serta kerja sama tim yang solid, didukung penuh oleh pembina, pelatih, dan seluruh warga sekolah.
Keikutsertaan KOBARBARA dalam ajang LKBB ini tidak hanya bertujuan untuk meraih prestasi, tetapi juga sebagai sarana pembentukan karakter siswa, khususnya dalam menanamkan nilai disiplin, tanggung jawab, kepemimpinan, dan nasionalisme.
Dengan capaian tesebut, UPT SMP Negeri 1 Rengel semakin meneguhkan komitmennya dalam mendukung pengembangan potensi peserta didik, baik di bidang akademik maupun nonakademik, serta terus berupaya melahirkan generasi yang berprestasi dan berkarakter (Tim Generasi Media/Wijaya).
-89x100.webp)


